Tips cara cek kuota internet Indosat terbaru ini sangat penting bagi para pengguna layanan internet Indosat, baikt untuk Mentaru, IM3 maupun Matrix, bisa dilakukan dengan mengunjungi portal resmi Indosat di http://internet.indosat.com. Anda harus daftarkan nomor indosat Anda terlebih dahulu untuk bisa login ke website ini. Username adalah nomor indosat yang digunakan dan Password = Password saat daftar, atau password standar adalah "1234". Jika berhasil login akan muncul semua informasi yang anda butuhkan seperti paket internet yang sedang digunakan, masa aktif dan tips cara cek kuota internet indosat yang sedang anda gunakan. Lihat juga Cara Daftar Paket Super Internet Indosat Kecepatan 42Mb.
Gambar Cara Cek Kuota Internet Indosat Terbaru

Dengan melakukan cek kuota internet Indosat akan memberikan kenyamanan selama menggunakan internet dari rumah karena setiap saat bisa mengecek sisa koneksi sebelum internet tiba-tiba mati karena kuota habis. Ketika kuota habis, anda harus siap untuk membeli paket internet yang ditawarkan. Nah, disinilah anda harus pintar-pintar dalam memilih paket internet yang nantinya bisa pas dengan kebutuhan internet anda Sebisa mungkin anda harus menetapkan pilihan untuk mencoba suatu paket internet dari provider tertentu.

Yang pasti, anda akan lebih tertarik untuk ambil paket internet dengan kuota yang besar supaya bisa menikmati kegiatan di dunia maya dengan dukungan koneksi internet yang berlimpah. Tapi, yang seringkali terjadi adalah anda tidak memperhatikan seberapa besar pemakaian internet yang dan tiba-tiba paket internet kamu habis. Disinalah fungsi dari tips cara cek kuota internet Indosat mengambil perannya untuk membatu anda.

Untuk pengecekan kuota indosat bisa dilakukan dengan berbagai macam cara yang bisa dibilang sangat mudah. Pada awalnya, Indosat akan secara otomatis mengirimkan SMS notifikasi ketika kuota Internet Indosat anda hampir habis. Jika anda ingin segera mengecek seberapa sisa koneksi internet anda, ada dua cara yang bisa dilakukan; yaitu


  • Melalui SMS Anda bisa mengetahui sisa kuota anda dengan mengirimkan SMS ke nomor 363. Caranya, ketik USAGE, lalu kirimkan ke 363. SMS balasan yang berisi informasi jenis paket internet, sisa kuota, dan sisa bonus, akan dikirimkan ke nomor Indosat anda.
  • Melalui Dial Up Menu 363 Anda juga bisa mengecek sisa kuota Indosat anda dengan mendial nomor *363#. Berikut langkah-langkahnya: Tekan *363# lalu OK/YES; Pada tampilan menu, pilih Status & Info, atau pilih nomor 5; Kemudian pilih Status Pemakaian. Kemudian tekan 1 lalu OK atau YES. SMS balasan yang berisi informasi jenis paket internet, sisa kuota, dan sisa bonus yang akan dikirim kenomor indosat anda.


Memeriksa kuota internet secara berkala akan membantu anda mengendalikan diri untuk berhemat dalam menggunakan paket internet dan hanya digunakan untuk hal-hal yang dianggap penting saja.

Nah semoga tips cara cek kuota internet Indosat terbaru bisa bermanfaat bagi yang memerlukan informasi ini.